kerisjambi.id-Ikatan Duta Bahasa Provinsi Jambi (Ikadubas) bersama kantor bahasa provinsi Jambi baru saja memulai rangkaian kegiatan Abdi bahasa. Kegiatan yang bertempat di lantai 6 Ruang Senat UIN STS Jambi ini dibuka langsung oleh Plt. kepala kantor bahasa, Muhammad Zaki, S. Sos, M.H. bersama dengan pihak kampus UIN STS Jambi yang diwakili oleh kabiro AAKK, Dr. H. A Munir, M.A., dan Ketua Ikatan Duta Bahasa, Turino Adi Irawan, M.Pd.
Adapun kegiatan yang berlangsung pada tanggal 21-23 Februari 2023 ini dihadiri oleh ragam peserta yang terdiri dari perwakilan mahasiswa kampus se provinsi Jambi, Duta Genre, Bujang Gadis dan juga berbagai komunitas dan organisasi kepemudaan se provinsi Jambi.
Dalam laporan kegiatannya, ketua ikadubas Turino Adi Irawan mengatakan kampanye abdi bahasa dengan tajuk kesadaran berbahasa santun di media sosial karena melihat gaya berbahasa di media sosial yang mulai surut.
"Tajuk Krida Duta Bahasa yang kita gunakan adalah kesadaran berbahasa santun di media sosial. Hal ini kita ambil dari pengamatan di media sosial yang mana kesantunan berbahasa mulai surut. Kami mengadakan krida isebanyak 3 kali dalam setahun" Ujarnya.
Ia juga menambahkan, jika ada organisasi mahasiswa yang ingin mengadakan kegiatan boleh mengajak Ikadubas jambi yang nantinya akan difasilitasi oleh kantor bahasa dan Ikadubas.
"Silahkan jika kawan-kawan mahasiswa ingin mengajak kolaborasi Ikadubas dan kantor bahasa provinsi Jambi. Nanti kita akan fasilitasi" Tambahnya.
Sementara itu, Plt. Kepala Kantor Bahasa Provinsi Jambi, Muhammad Zaki, S.Sos.,M.H mengatakan ada 3 program utama kantor bahasa saat ini yakni literasi, pelestarian sastra, dan bahasa daerah.
"Kami tidak bisa kerja sendiri, melainkan perlu kolaborasi dengan semua. Kita dari kantor bahasa saat ini ada 3 program utama yakni pengembangan literasi dan pelestarian bahasa daerah" Ucapnya.
Selanjutnya kegiatan dibuka secara resmi oleh Kabiro AAKK UIN STS Jambi, Dr. H. A. Munir, M.A dengan langsung memberikan materi pembukaan dengan judul: Bahasa Santun Mahasiswa di Media sosial.
"Tema hari ini berkaitan dengan kesantunan berbahasa, tepat sekali jika tempatnya di lingkungan kampus khususnya UIN STS Jambi, mengingat mahasiswa adalah kaum intelektual yang mesti menjaga kesantunan berbahasa" Tutupnya.
Kegiatan ini terasa istimewa, karena ini kali pertamanya diadakan kegiatan mahasiswa di gedung baru UIN STS Jambi pasca dibangun. Kegiatan lalu ditutup dengan foto bersama.