KPU Tebo Gelar Bimtek Keuangan Badan Adhoch Pilkada Serentak 2024

Foto Saat Bimtek Keuangan PPK Sekabupaten Tebo

Kerisjambi.id-TEBO-KPU Kab Tebo gelar bimbingan Teknis (Bimtek) pengelolaan dan pertanggung jawaban keuangan dana hibah bagi badan Adhoch di lingkungan KPU Kabupaten Tebo pada pemilihan gubernur dan wakil Gubernur, Bupati dan wakil bupati serta walikota dan wakil walikota.

Kegiatan berlangsung salama satu hari di Aula utama KPU Kabupaten Tebo Kamis (01/07/2024).
Kegiatan ini  digelar oleh bagian badan keungan KPU Kabupaten Tebo.

Nukman Elba sekretaris sekaligus  kuasa pengguna Anggaran  (KPA) KPU kabupaten Tebo saat diwawancarai mengatakan pada intinya bimtek ini untuk menyatukan persepsi para PPK, sekretaris, bendahara dalam menyukseskan pilkada ini terutama dalam peretanggung Jawaban keuangan.saat ini KPU Kab Tebo menggunakan Aplikasi Sitem Informasi Pertanggungjawaban Anggaran Badan Adhock (Sitab) untuk laporan keuangan.

"Setelah kemarin pileg sudah kita laksanakan Alhamdulillah sukses,untuk Kabupaten Tebo mendapat penghargaan pengunaan Aplikasi Sitab semoga bisa dipertahankan," ungkapnya.

Nukman Elba mengatakan mengumpulkan para PPK selain menyatukan persepsi juga mungkin ada hal-hal lain yang perlu disampaikan.

"Agar para PPK tahu hingga nanti di Jadwal-jadwal tertentu kita sudah harus melengkapi laporan di Aplikasi Sitab," kata Nukman.

Redaksi


Tags: