Kerisjambi.id-TEBO- DPD PDIP Provinsi Jambi akan melakukan evaluasi terhadap kader-kader partai yang tidak patuh terhadap perintah partai untuk mendukung penuh calon kepala daerah yang telah diusung di Pilkada serentak 2024.
Hal itu disampaikan melalui pesan singkat oleh ketua DPD PDIP Provinsi Jambi kepada media ini pada (21/09/2024), saat dikonfirmasi soal sikap kader yang bertentangan dengan arah dan tujuan Partai yang terjadi di Kab Tebo yakni untuk memenangkan H.Aspan Tono diperhelatan Pilkada Serentak tahun 2024 ini.
Sebelumnya pada saat rapat koordinasi daerah khusus (Rakordasus) PDIP yang berlangsung di Jambi, Edi Purwanto telah menyampaikan sampai saat DPP,DPD, maupun DPC PDIP bergerak terus untuk memenangkan siapa saja yang diusung oleh oleh partai.
"Jika tidak satu ide silahkan meninggalkan tempat yang sangat baik dan sangat nasionalis ini, kita harus satukan barisan" Tutup Edi.
Menanggapi salah satu kader PDIP Suwarno, yang selama ini tidak pernah mengikuti kegiatan tim koalisi Partai Pemenangan Aspan Tono, Edi menegaskan Semua kader di Kabupaten Tebo wajib memenangkan Aspan-Tono (AsTon)
"Jika ada yang tidak bergerak akan ada evaluasi " Kata Edi Purwanto singkat.
Redaksi